SIBERSATU.COM - Tiga Pejabat Utama Akademi Angkatan Laut (AAL) berganti, Serah Terima Jabatan (Sertijab) tiga Jabatan strategis tersebut dipimpin langsung Gubernur AAL Mayjend TNI (Mar) Endi Supardi di gedung R. Soebijakto, Mako AAL Bumimoro, Surabaya, Kamis (30/3).
Tiga Jabatan tersebut adalah Direktur Personalia (Dirpers) AAL diserahterimakan Kolonel Laut (E) Prasetyo Triyudanto kepada Kolonel Marinir Agus Gunawan Wibisono, Kepala Departemen Teknik (Kadeptek) AAL diserahterimakan Kolonel Laut (T) Edward D.R. Pasaribu kepada Kolonel Laut (T) Ary Kurniawan dan Kepala Departemen Suplai (Kadeplai) AAL diserahterimakan dari Kolonel Laut (S) Budi Wijaya Affandi kepada Kolonel Laut (S) Wahyu Budi Nugroho.
Gubernur AAL dalam sambutannya mengatakan, sertijab di lingkungan TNI AL merupakan bagian dari suatu proses pembinaan personel TNI AL, guna meningkatkan kualitas kinerja disatuan kinerjanya agar mampu menjawab tantangan tugas yang semakin dinamis.
Sertijab mengandung makna penting dan strategis yang merupakan tugas dan kepercayaan dari pimpinan TNI AL dalam rangka memberikan kesempatan bagi pejabat baru untuk dapat mengembangkan kemampuan, ide dan pemikiran baru.
“Disamping itu serah terima jabatan merupakan upaya kesinambungan pelaksanaan pendidikan di AAL, sehingga tugas pokok Lembaga Pendidikan AAL tetap dapat terlaksana dengan baik" terangnya.
Red.