Notification

×

Kode Iklan Disini

Kode Iklan Disini

Jaga Sportifitas, Komandan Resimen Menutup Pekan Olahraga Antar Batalyon Taruna AAL

Minggu, 27 Agustus 2023 | Agustus 27, 2023 WIB Last Updated 2023-08-27T09:47:25Z

AAL, Surabaya(26/8/2023) | Komandan Resimen Akademi TNI Angkatan Laut (Danmen AAL) Kolonel Laut (P) Wahyu Cahyono menutup pekan olahraga antar Batalyon Taruna AAL tahun 2023 yang digelar di lapangan Aru, Kompleks Candrasa, Bumimoro Surabaya, Sabtu (26/8).

Pekan olahraga antar Batalyon Taruna AAL tahun 2023 dilaksanakan dari tanggal 25 hingga 26 Agustus 2023 di Kesatrian AAL,  Bumimoro Surabaya.

Adapun dalam kegiatan pekan olahraga antar Batalyon Taruna AAL yang dibuka secara langsung oleh Gubernur AAL Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi dengan peraih juara 1 dari Batalyon 2 Taruna, juara 2 dari Batalyon 1 Taruna dan juara 3 dari Batalyon 3 Taruna.

Komandan Resimen AAL Kolonel Wahyu dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada Batalyon 2 Taruna AAL yang telah berhasil menjadi juara satu, namun hal tersebut janganlah membuat lupa diri dan untuk Batalyon Taruna yang belum berhasil menjadi juara janganlah berkecil hati, pesan Danmen AAL. 

Lebih lanjut Danmen AAL mengatakan kegiatan pekan olahraga antar Batalyon Taruna AAL ini bertujuan juga untuk menambah kekuatan mental dan fisik serta kejuangan para Taruna sehingga diharapkan para Taruna AAL akan menjadi seorang Perwira TNI AL yang tanggap, tanggon dan trengginas, pungkasnya.

×