LANAL BANYUWANGI | Guna memantau arus penyeberangan menjelang liburan Natal dan Tahun Baru 2024 (Nataru), Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Banyuwangi Letkol Laut (P) Indra Nusha R bersama Kepala Kantor SAR Surabaya Muhammad Hariyadi dan Bupati Kabupaten Banyuwangi Hj. Ipuk Fiestiandani, S. Pd melaksanakan Patroli Udara di Pelabuhan Tanjungwangi Ketapang Banyuwangi dan Pelabuhan Gilimanuk Bali. (23/12/2023)
Patroli udara tersebut menggunakan Helikopter Basarnas AS 365 N3+ HR-3603, pemantauan udara tersebut bertujuan untuk melihat secara langsung lalu lintas kapal penyeberangan serta kepadatan kendaraan yang melaksanakan penyeberangan dari Ketapang Banyuwangi menuju Gilimanuk Bali dan sebaliknya.