Notification

×

Kode Iklan Disini

Kode Iklan Disini

Skuadron Udara 600 Dukung Latihan Penerjunan Kopaska

Selasa, 23 Januari 2024 | Januari 23, 2024 WIB Last Updated 2024-01-23T13:59:33Z

TNI AL- Dispen Puspenerbal (23/1/2024) | Guna meningkatkan kerjasama antar satuan di bawah TNI Angkatan Laut, Skuadron Udara 600 Wing Udara 2 Juanda Puspenerbal mengerahkan 1 unsur Pesawat Udara (Pesud) NC-212 Aviocar untuk mendukung latihan penerjunan prajurit Batalyon Taifib dan Kopaska pada Selasa (23/1/2024).

Pesawat Udara (Pesud) NC-212 Aviocar ini, umum digunakan sebagai pesawat transport taktis dalam pengiriman logistik maupun personel di medan tempur.

Kali ini, pesawat yang berada di bawah binaan Skuadron Udara 600 Puspenerbal Juanda ini, digunakan untuk mendukung latihan penerjunan prajurit Batalyon Taifib dan Kopaska yang start dari Shelter Skuadron Udara 600 Wing Udara 2 dengan Drop Zone (DZ) di Shelter Skuadron 400 Wing Udara 2.

Menurut Komandan Wing Udara 2 Juanda, Latihan ini dalam rangka latihan Standard Kemampuan Perorangan Lanjutan (SPKL) yang akan dilaksanakan di DZ sekitaran kabupaten Magetan dalam beberapa hari mendatang.

Pesud NC-212 Aviocar ini, dipiloti langsung oleh Komandan Skuadron Udara 600, Mayor Laut (P) Zulda dan Letda Laut (P) Dolfie dan melaksanakan penerjunan dari ketinggian 6000 kaki - 8000 kaki diatas permukaan laut, dengan 17 penerjun dari Kopaska.

Dukungan latihan terjun ini lanjut Danwing Udara 2, tentunya sangat penting untuk menyukseskan operasi operasi khusus, atau latihan bersama  satuan-satuan terkait di bawah jajaran TNI Angkatan Laut sesuai dengan tugas pokok TNI dalam menjalankan Operasi Militer Perang (OMP) dan Operasi Militer Selain Perang (OMSP).

×